Latar Belakang PBD


Latar Belakang PBD

Bapak dan Ibu masih ingat cerita Bu Rina dan Pak Ali dalam video sebelumnya 

Salah satu tantangan dalam peningkatan kualitas di satuan pendidikan adalah mengubah pola pikir dalam menyusun perencanaan program pembelajaran 

Dari refleksi Ibu Rina dan vali kita telah melihat bahwa perencanaan tanpa berdasarkan data yang akurat bisa jadi tidak benar-benar membenahi Akar masalah yang sebenarnya 

Misalnya kemampuan literasi yang rendah tak selalu disebabkan kurangnya jumlah koleksi buku di sekolah, bisa jadi meskipun pengadaan buku terus dilakukan setiap tahun ternyata kemampuan literasi siswa Belum menunjukkan peningkatan yang berarti 

Lalu Bagaimana sekolah dapat mencari akar masalah dan Merencanakan kegiatan yang tepat sasaran berbasis data atau PBD hadir untuk menjawab tantangan tersebut PBB adalah proses perencanaan yang menyeluruh dan berkesinambungan dimulai dari 

  1. mengidentifikasi masalah 
  2. mencari akar masalah dan 
  3. menentukan berbagai alternatif kegiatan untuk membenahinya 

Tujuannya tak lain adalah untuk mengambil keputusan yang tepat guna tercapai peningkatan kualitas pembelajaran di satuan pendidikan 

Melalui PBD satuan pendidikan didorong untuk mengubah kebiasaan dari mengambil keputusan berdasarkan asumsi menjadi berdasarkan data dan fakta 

Melakukan PBD ibarat memotret berbagai titik yang perlu dibenahi dan dikembangkan sepanjang proses perencanaan 

Potret tersebut membantu satuan pendidikan untuk melihat secara holistik sehingga terhindar dari keputusan yang kurang tepat 

Ilustrasi yang dialami oleh Bu Rina membuktikan bahwa kemampuan literasi tidak semata-mata disebabkan oleh jumlah koleksi buku di perpustakaan melainkan ada faktor lain yang mempengaruhi 

Hal tersebut tidak akan terpotret tanpa adanya perencanaan berbasis data bisa jadi alih-alih menambahkan koleksi buku yang dibutuhkan oleh sekolah Bu Rina adalah peningkatan kapasitas guru implementasi asesmen dalam pembelajaran literasi atau penguatan peran perpustakaan melalui berbagai kegiatan literasi 

PBD mendorong satuan pendidikan untuk membuat keputusan berdasarkan data-data yang ada dan dengan melibatkan berbagai pemangku kepentingan dengan demikian perencanaan tak sekedar memasukkan daftar kegiatan atau penambahan sarana dan prasarana tanpa pertimbangan yang berarti 

Apakah Bapak dan Ibu siap untuk mengawali berbagai perencanaan dengan mengumpulkan data yang relevan

Link Video Silahkan Klik Disini 

Baca juga tentang:

Link