Tingkatkan Literasi dengan Teks Non Fiksi

Tingkatkan Literasi dengan Teks Non Fiksi

Halo selamat datang pada materi meningkatkan literasi dengan teks nonfiksi. Banyak sumber belajar dalam mata pelajaran yang berupa teks nonfiksi. Oleh sebab itu kita perlu mengoptimalkan penggunaan teknologi untuk dapat menguatkan kemampuan literasi peserta didik, dengan demikian mereka dapat lebih mudah dalam mencapai tujuan pembelajarannya.

Lalu Langkah apa yang bisa kita tempuh Mari kita simak Apa yang dilakukan Bu Ayu guru kelas 4 di SD Cemerlang 

Hari ini Bu Ayu akan membahas mengenai siklus hujan sebelum bel berbunyi Bu Ayu sudah menggambar siklus hujan di papan tulis, Sehingga peserta didik yang memasuki kelas bisa langsung melihatnya melihat gambar itu spontan murid-murid Bu Ayu berkomentar 

Murid 1:  eh gambar Apa itu?

Murid 2:  awan, Sungai, matahari, 

Murid 3: siklus hujan

Murid 4: Eh...tanda-tanda panah ini maksudnya apa sih?

  Ketika bel berbunyi, Bu Ayu memulai pembelajaran Setelah pendahuluan rutin Bu Ayu membuka percakapan dengan peserta didik 

Bu Ayu: anak-anak apa Kalian menemukan sesuatu yang menarik di papan tulis pagi ini 

Murid: ada gambar Bu 

Bu Ayu: benar ada gambar selain itu juga ada tulisan kan Coba kalian baca kata apa yang tidak kalian mengerti artinya 

Murid 1: siklus itu apa Bu?

Murid 2 : kalau penguapan artinya apa? 

Murid 3 sungai itu maksudnya yang ada di belakang sekolah kita ya Bu?

Murid 4: pengembunan itu maksudnya apa Bu?

     Bu Ayu menuliskan kata-kata baru atau yang belum dipahami di sebelah gambar, lalu mendiskusikan kata-kata tersebut menggunakan gambar siklus hujan di papan tulis. 

Untuk kata siklus Bu Ayu menuliskan asal katanya juga menggambar bagan dan menjelaskan bagan tersebut menggunakan gambar yang ada di papan tulis 

Sedangkan untuk kata penguapan Bu Ayu memilah kata dan memberikan contoh kalimat, kemudian peserta didik menyimpulkan artinya melalui makna tersirat 

Untuk membantu peserta didik menyimpulkan Bu Ayu juga mengajak mereka kembali melihat gambar yang mendeskripsikan kata penguapan tersebut dalam infografik 

Ibu bapak guru, dari ilustrasi tersebut kita bisa melihat bahwa teks nonfiksi yang digunakan Bu Ayu berbentuk infografik, namun sebelum membahas konsep yang ada dalam teks terlebih dulu Bu Ayu bersama peserta didik mendaftar dan membahas kosakata baru yang mereka temui

Selain agar peserta didik mendapatkan kosakata baru kegiatan ini juga memudahkan peserta didik menguasai konsep pembelajaran 

Bu Ayu menggunakan beragam cara untuk membahas sebuah kosakata, misalnya dengan memberikan asal katanya, memberi ilustrasi, atau meletakkannya dalam kalimat 

Mari kita lihat lagi prosesnya 

Setelah membahas kosakata Bu Ayu mulai membahas konsep dengan menggunakan strategi membaca aktif 

Strategi pertama adalah menggali pengetahuan awal sebelum mulai membaca, untuk itu Bu Ayu bertanya 

  • apa saja yang kamu tahu tentang hujan?
  • bagaimana bisa turun hujan?
  • dari mana air hujan berasal?

tentu saja akan ada jawaban keliru yang muncul, tak mengapa karena jawaban-jawaban peserta didik akan terkonfirmasi atau terkoreksi nanti dalam pembahasan konsep 

Strategi kedua adalah mendorong murid untuk membuat prediksi. Setiap menjelaskan satu bagian dari infografik siklus hujan Bu Ayu akan meminta peserta didik memperkirakan Apa yang akan terjadi berikutnya. Misalnya ketika matahari bersinar terik Air di permukaan bumi akan menguap dan naik ke langit jika ada banyak uap yang naik ke udara apa yang akan terjadi?

Strategi ketiga adalah mendorong murid untuk bertanya. Untuk strategi ini Bu Ayu memperkenalkan cara bertanya menggunakan ADIKSIMBA kepada peserta didik, kemudian Bu Ayu meminta peserta didik untuk membuat satu pertanyaan tentang topik yang dibahas 

Bu Ayu menyadari bahwa kegiatan bertanya bukanlah hal yang mudah bagi murid apalagi jika belum terbiasa. Dengan memberikan panduan berupa adik Simba Bu Ayu memberi kesempatan bagi peserta didik untuk mengasah keterampilan bertanya 

Setelah itu Bu Ayu mengelompokkan peserta didik dalam kelompok berisi 3 orang. Mereka berdiskusi untuk menjawab pertanyaan yang telah mereka himpunan 

Bu Ayu mempersilahkan peserta didik menggunakan sumber belajar lain misalnya ensiklopedia atau sumber informasi di internet 

Dengan menggunakan strategi ini peserta didik mengakses dan mengambil informasi, membandingkan, dan memahami suatu gagasan melalui diskusi kelompok 

Pada akhirnya peserta didik menyimpulkan apa yang mereka pahami dari konsep yang dipelajari hari itu 

Untuk strategi ini Bu Ayu meminta murid menuliskan paragraf berisi bagaimana mereka menggunakan pengetahuan tentang siklus hujan dalam kehidupan sehari-hari dan memajangnya di display kelas sambil Melakukan asesmen formatif mengenai materi pembelajaran, Bu Ayu juga mengamati perkembangan bahasa dan kemampuan peserta didik dalam mengekspresikan gagasan mereka 

Nah demikian cara Bu Ayu menggunakan teks nonfiksi untuk memperkuat kemampuan literasi peserta didik untuk mencapai tujuan pembelajaran. 

Strategi yang digunakan Bu Ayu dalam pelajaran IPAS Tentu juga bisa diterapkan di mata pelajaran lainnya di jenjang yang berbeda 

Mari kita mencoba 

Link Video Silahkan Klik Disini