Refleksi – Berefleksi



Refleksi – Berefleksi

Apakah Bapak dan Ibu pernah merencanakan untuk pergi berlibur ke suatu tempat?

Pastinya sebelum berangkat dan melakukan persiapan, Bapak Ibu sudah membayangkan lokasi tujuan, jumlah uang yang dibawa, siapa yang akan diajak, dan membuat daftar persiapan selanjutnya 

Bapak ibu akan melakukan berbagai persiapan seperti mengecek kendaraan, membeli tiket, bekatul Jadwal kunjungan objek wisata, dan mempersiapkan kebutuhan pribadi seperti baju atau obat-obatan 

Akhirnya bapak ibu akan berangkat dan menuju ke tujuan liburan yang sudah direncanakan dengan membawa berbagai persiapan yang berguna.

Untuk memastikan liburan Bapak Ibu berjalan dengan lancar dan menyenangkan saat di dalam perjalanan liburan atau bahkan setelah liburan selesai seringkali kita melakukan refleksi dengan mengingat-ingat kembali hal-hal yang sudah terjadi 

hal apa yang sudah berjalan baik sesuai rencana dan hal-hal yang tidak ingin kita alami lagi saat perjalanan liburan di masa mendatang 

Seperti langkah-langkah persiapan berlibur di atas saat mempelajari hal baru atau mencoba pengalaman belajar baru kita melakukan berbagai persiapan hingga berefleksi tentang apa sudah terjadi atau tentang apa saja yang sudah kita lakukan apakah yang kita lakukan membuat kita melangkah menuju tujuan belajar kita atau justru kehilangan semangat dan arah 

Di video ini kita akan mempelajari 5 langkah refleksi, waktu pelaksanaan refleksi, dan tujuan refleksi.

Silahkan pause video ini untuk menuliskan atau memikirkan jawaban jika ingin menulis, Ibu dan bapak bisa menyiapkan kertas atau menulis jawaban pada gawai.

Kita akan masuk ke Langkah pertama 

Dalam 5 langkah refleksi melihat perkembangan yang dicapai dan mengapresiasinya.

Perkembangan atau kemajuan apa yang telah saya alami dalam perjalanan belajar di topik ini, misal kini saya mulai jujur pada diri sendiri dan lebih memahami diri atau saya sudah mulai menggunakan lensa peserta didik dalam refleksi sehingga mendapatkan pandangan baru tentang kelas saya.

Mari mengapresiasi diri sendiri dan beri tepukan di bahu untuk hal-hal yang ternyata sudah dilakukan untuk pencapaian sekecil apapun. Ternyata diri kita adalah pendidik yang mau terus belajar 

Selanjutnya kita masuk ke Langkah kedua 

Mengidentifikasi kekuatan dan kelemahan hal positif dan negatif apa yang telah Ibu dan Bapak sadari ternyata ada dalam diri, misal saya baru menyadari bahwa ternyata saya memiliki kemampuan menggerakkan rekan-rekan kerja saya atau ternyata selama ini saya tidak pernah fokus pada tujuan belajar saya karena saya mudah teralihkan dengan hal-hal kurang penting. Lakukan refleksi untuk kita semakin mengenal diri sendiri 

Sekarang mari kita masuk ke Langkah ketiga 

Menetapkan tujuan yang ingin dicapai dan memeriksa sejauh mana tujuan sudah tercapai. Lalu pikirkan posisi kita saat ini terhadap tujuan yang ingin kita capai. 

  • Berada di manakah kita? 
  • Apakah kita berada pada jalur yang benar? 
  • Apakah kita sudah maju semakin mendekati tujuan kita? atau justru semakin menjauhi tujuan kita dan menuju arah yang lain?

Terkadang kita terlanjur nyaman dengan rutinitas selalu melupakan kebutuhan memiliki tujuan sebagai manusia tujuan adalah salah satu hal yang membantu kita terus berkembang jika memang belum Punya hentikan sejenak video ini pikirkanlah tujuan yang ingin ibu dan bapak capai sebagai pendidik yang berkualitas, setelah itu lanjutkan kembali videonya, atau Ibu dan Bapak juga bisa mulai dengan memikirkan tujuan yang ingin dicapai setelah mempelajari topik ini 

Jika Ibu dari bapak sudah merefleksikan tujuan kita akan masuk ke langkah keempat 

Mengevaluasi langkah-langkah yang sudah dilakukan untuk sampai tujuan tersebut. 

  • Apakah saya sudah mengoptimalkan kekuatan yang saya miliki? 
  • Apakah saya sudah menemukan strategi menghadapi kelemahan sendiri?

Terakhir langkah kelima. 

Mari membuat rencana tentang yang ingin dilakukan untuk mendekatkan diri pada tujuan yang telah dibuat 

  • Langkah-langkah apa yang ingin kita lakukan?
  • Adakah strategi yang akan diubah atau ditambahkan agar kita dapat segera mencapai tujuan kita?

Nah bagaimana ibu dan bapak guru dengan kita memilih untuk rehat dan berefleksi sejenak, ternyata dapat membantu kita untuk kembali kepada kesadaran diri kita sebagai pendidik ya.

Kita jauh lebih sadar akan perkembangan diri 

  • Apakah saya hari ini lebih baik dari yang saya kemarin?
  • Seberapa dekat saya dengan tujuan saya ya?

Ibu Bapak bisa melakukan cara yang tadi kita lakukan dalam perjalanan belajar sebagai pendidik termasuk dalam perjalanan mencapai tujuan pembelajaran di kelas refleksi tidak selalu harus dilakukan di akhir masa pembelajaran atau menunggu assessment selesai tidak melulu dilakukan dalam sebuah momen Rencana 

Jadi kegiatan refleksi dapat dilakukan 

  1. Di tengah proses belajar 
  2. Di akhir proses belajar.

Melakukan refleksi di tengah pembelajaran membantu kita memperbaiki proses belajar sehingga kita bisa makin dekat dengan tujuan kita memang perlu memfasilitasi peserta didik untuk rehab dan berefleksi namun penting juga mefasilitasi diri sendiri untuk rehat dan berefleksi 



Sebagai pendidik melakukan refleksi secara kontinyu berguna untuk terus bertumbuh sebagai guru yang efektif dengan demikian kita dapat melihat perkembangan peserta didik dan diri kita semangat mencapai tujuan jangan lupa rehat sejenak dan merefleksi

Link Video Silahkan Klik Disini